Latest News

RESEP AYAM BUMBU HIJAU



AYAM BUMBU HIJAU , Hari ini dapurku-123  akan membagikan resep tentang olahan ayam , yaitu resep ayam bumbu hijau, untuk lebih jelasnya tentang bahan yang di butuhkan , ikuti uraiannya di bawah ini:



                    




  Bahan- bahannya :

1.     8 potong ayam , lumuri dengan air jeruk nipis dan garam
2.      5 butitr bawang merah, iris- iris
3.      3 buah cabai hijau , belah , buang bijinya dan iris serong
4.      4 lembar daun jeruk , buang tulang daunnya
5.      2 lembar daun salam
6.      1 batang serei , memarkan
7.      1 ruas lengkuas, memarkan
8.      Gram
9.      Merica halus
10.    1 gelas santan kental


Bumbu yang di haluskan:

1.     5 butir bawang merah
2.      6 butir kemiri
3.      5 siung bawang putih
4.      1 ruas kunyit
5.      10 buah cabai hijau
6.      Garam


Cara memasaknya:

   Panaskan minyak ,tumis bumbu halus lalu masukkan bawang merah iris,cabai hijau iris, daun jeruk, serei ,lengkuas masak sampai harum selanjutnya masukkan potongan ayam lalu garam dan merica halus aduk merata dan masak hingga ayam berubah warna.

   Selanjutnya tambahkan air secukupnya dan masak sampai airnya mengering lalu tuangkan santan dan masak sambil diaduk –aduk hingga ayam matang dan kuah mengental, lalu angkat pindahkan ke piring saji untuk di hidangkan.

  Demikian resep ayam bumbu hijau dari dapurku-123


   Semoga bermanfaat dan selamat mencoba..


0 Response to "RESEP AYAM BUMBU HIJAU"