SAYUR JANTUNG PISANG, Pada kesempatan kali ini dapurku-123 akan membagikan resep
masakkan tentang olahan sayur yaitu membuat
sayur jantung pisang. Sayur jantung pisang yang dipakai adalah pisang
keprok . untuk bahan , bumbu ,dan caranya ikuti
uraianya di bawah ini :
Bahan –bahannya :
1. 1 buah jantung pisang keprok
2. Santan dari ¼ butir kelapa
3. Minyak goreng secukupnya
Bumbu yang di haluskan
:
1. 3 siung bawang putih
2. 4 siung bawang merah
3. 5 buah cabai merah
4. 2 butir kenari
5. Garam secukupnya
Cara membuatnya :
Jantung pisang di panaskan diatas bara api selama ½
jam atau direbus selama 15 menit. Lalu kupas sampai tinggal yang bagaian
putihnya saja, selanjutnya jantun pisang di cincang .
Panasakan minyak lalu
tumis semua bumbu halus sampai harum , masukkan jantung pisang cincang
aduk-aduk agar bumbu merata , masukkan santan sedikit –sedikit sambil diaduk
masak beberapa saat sampai matang, lalu angkat dan pindahkan ke mangkuk untuk
disajikan.
Demikian resep membuat sayur jantung pisang dari
dapurku-123. Semoga bermanfaat dan
selamat mencoba.
0 Response to "RESEP SAYUR JANTUNG PISANG"